Gisting, (22 Januari 2022). Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kabupaten Tanggamus menggelar silaturahmi PKPNU dan MKNU se-kabupaten Tanggamus. Acara yang digelar di aula Global Nusantara PCNU Tanggamus. Dihadiri oleh 300 kader alumni PKPNU dan MKNU.
Dalam sambutannya Azuwansyah selaku perwakilan Alumni menyampaikan terimakasih besar pada PCNU Tanggamus yang telah menggelar PKPNU maupun MKNU harapanya mencetak kader yang militan dan maslahat bagi umat. Jelas beliau, kader NU Tanggamus yang juga menjadi anggota dewan provinsi Lampung.
KH. Samsul Hadi ketua PCNU Tanggamus berpesan pada seluruh alumni “Sebagai kader NU kita harus benar-benar jadi kader yang punya kadar, bukan kader yang ‘keder’. Berkomitmen menjaga ideologi Aswaja sebagai pewaris ajaran para salafuna sholihin,” jelas beliau dalam sambutannya.
Kegiatan silaturahmi perdana ini, juga dihadiri wakil katib suriyah PBNU KH. Muhyiddin Tohir. “Sebagai sebuah jam’iyyah NU telah berkontribusi dalam mendirikan dan merawat bangsa Indonesia. Sudah sepatutnya kita bangga sebagai bagian jam’iyyah ini, yang mudah-mudahan semuanya mendapat keberkahan para ulama” tegas Kiai Muhyiddin dihadapan kader-kader.
PCNU Tanggamus berkomitmen kedepannya untuk terus mengadakan kaderisasi pada warga NU. Dengan tujuan memperkokoh faham ideologi Aswaja serta menyelaraskan fikrah dan harokah jam’iyyah.
Kegiatan yang diselenggarakan siang sampai sore hari tersebut. Juga dihadiri para Anggota Dewan Fraksi PKB yang juga bagian dari alumni MKNU dan PKPNU seperti Zulki Qurniawan ketua GP Ansor Tanggamus dan Edi Yalismi.